Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair And Share Pada Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 5 Makassar

Syarifa Mardiyah

Abstract


Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah peningkatan hasil belajar IPA melalui model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 5 Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada peserta didik kelas VIII SMP Negeri 5 Makassar. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak dua siklus dan setiap siklus disajikan dua kali pertemuan. Setiap siklus melalui 4 tahap yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi dan tahap refleksi. Fokus penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair and Share dan hasil belajar peserta didik. Dalam kegiatan pelaksanaan ini, peneliti bertindak sebagai  guru yang mengajar mata pelajaran IPA di kelas VIII dan  bertindak sebagai fasilitator serta memberikan petunjuk kepada peserta didik yang mengalami kesulitan dalam pembelajaran. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada setiap siklusnya dimana dalam setiap siklus hasil belajar IPA melalui model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair and Share  mengalami peningkatan yaitu siklus I berada pada kategori Cukup (C) dan pada siklus hasil belajar peserta didik berada pada kategori sangat baik (SB). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair and Share  dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran IPA peserta didik kelas VIII SMP Negeri 5 Makassar.

Kata kunci: Hasil Belajar, Think Pair and Share, Peserta Didik

The problem of this research is How the learning outcome IPA through cooperative learning model Think Pair Share learner class VIII SMP Negeri 5 Makassar. This study aims to improve science learning outcomes through the implementation of cooperative learning model TPS in class VIII students of SMP Negeri 5 Makassar. The approach used is qualitative approach and the type of research is a class act that is carried out by two cycles and each cycle presented two meetings. Each cycle through the four phases: planning, implementation phase, observation and reflection stages. The focus of this research is the application of cooperative learning model Think Pair and Share and learning outcomes of students. In this implementation activities, researchers act as teachers of science subjects in class VIII and act as a facilitator and provide guidance to learners who have difficulties in learning. Data collection techniques using observation, testing and documentation. Data analysis techniques used are qualitative and quantitative. The results showed that in each cycle where in each cycle results learn science through cooperative learning model Think Pair and Share have increased that the first cycle in the category Fair (C) and the cycle of learning outcomes of students that are in the very good category (SB) , The conclusion of this study is that the implementation of cooperative learning model Think Pair and Share can improve learning outcomes of students in science subjects students class VIII SMP Negeri 5 Makassar.

Key words: Learning Outcomes, Think Pair and Share, Students



Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2011. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Handayani, Desi. 2012. Think Pair Share (TPS). Pembelajaran Kooperatif Think Pair Share (TPS) (Online). Http://think-pair-share-tps0.html. (diakses 13 Februari 2013)

Huda, Miftahul. 2011. Cooperative Learning (Metode, Teknik, Struktur dan Model Penerapan).Yogyakarta. Pustaka Pelajar.

Isjoni. 2011. CooperativeLearning. Bandung. Alfabeta

Komalasari, Kokom. 2010. Pembelajaran Kontekstual (Konsep dan Aplikasi). Bandung: PT. Refika Aditama.

Riyanto, Yatim. 2009. Paradigma Baru Pembelajaran. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Rusman, Dr. 2010. Model-model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru.Bandung: PT. Raja Grafindo Persada.

Sanjaya, Wina, 2006. Startegi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan.Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Sugiyono, 2012.Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&B. Bandung: Alfabeta.

Suprijono, Agus. 2009. Cooperatve Learning (Teori dan Aplikasi Paikem). Surabaya. Pustaka Belajar.

Taniredja, Tukiran dkk. 2011. Model-Model Pembelajaran Inovatif. Bandung: Alfabeta.

Trianto. 2007. Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Kontruktivistik. Surabaya: Prestasi pustaka.

……… 2010.Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta: Bumi Aksara.




DOI: https://doi.org/10.26618/jpf.v5i1.338

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Jurnal Pendidikan Fisika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View JPF Stats

   Free counters!

Jurnal Pendidikan Fisika  is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.