Studi Analisis Hubungan Antara Self Efficacy dengan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas XI MIA SMA Negeri 1 Takalar

Ahriana Ahriana, Ahmad Yani, Maruf Maruf

Abstract


Penelitian ini adalah Ex-Post Facto yang bersifat korelasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) seberapa besar Self Efficacy peserta didik, (2) seberapa besar hasil belajar fisika peserta didik, (3) apakah ada hubungan positif yang signifikan antara self efficacy dengan hasil belajar fisika peserta didik. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Takalar tahun ajaran 2015/2016. Sampel penelitian ini diambil secara random sebanyak 125 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah data mengenai Self Efficacy dan hasil belajar fisika peserta didik yang diambil dengan cara membagikan instrumen berupa angket self efficacy dan istrumen tes hasil belajar fisika. Data yang terkumpul diolah secara deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian yang diperoleh: (1) self efficacy peserta didik berada pada kategori rendah (2) hasil belajar fisika peserta didik berada pada kategori tinggi, (3) secara signifikan tidak terdapat hubungan positif antara self efficacy dengan hasil belajar fisika.

Kata kunci: Penelitian Ex­-Post Facto,Self Efficacy, hasil belajar fisika.

This study is the Ex-Post Facto that is correlational. This study aims to determine (1) how much Self Efficacy learners, (2) how much physics learning outcomes of students, (3) whether there is a significant positive relationship between self-efficacy with physics learning outcomes of students. The study population was all students of class XI SMA Negeri 1 Takalar the academic year 2015/2016. The research sample taken at random as many as 125 students. Data collection techniques used in this research is data on Self Efficacy and physics learning outcomes learners is drawn by distributing questionnaire instrument of self-efficacy and achievement test instrument of physics. The collected data is processed by descriptive and inferential. The results obtained: (1) self-efficacy of students that are in the low category (2) physics learning outcomes of students at the high category, (3) there is no significant positive relationship between self-efficacy with physics learning outcomes.

Keywords: Research Ex-Post Facto , Self Efficacy , physics learning outcomes.



Full Text:

PDF

References


Arif, Muhammad Tiro, 2008. Dasar-dasar Statistika (Edisi Ketiga). Makassar: Adira Publisher.

Arikunto, Suharsimi, 2010. Prosedur penelitian (Suatu Pendekatan Praktik).Yogyakarta: Rineka Cipta.

Khodijah, Nyayu. 2014. Psikologi Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Periantalo, Jelpa. 2015. Penyusunan Skala Psikologi (Asyik Mudah dan & Bermanfaat). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Riduwan. 2011. Dasar-dasar Statistika. Bandung: Alfabeta.

Riyanto, Yatim. 2014. Paradigma Baru Pemelajaran. Surabaya: Kecana.

Sudjana. 2005. Metoda Statistika. Bandung: Tarsito.

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Suprijono, Agus 2013. Cooperatif Learning (Teori dan Aplikasi PAIKEM). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.




DOI: https://doi.org/10.26618/jpf.v4i2.312

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Jurnal Pendidikan Fisika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View JPF Stats

   Free counters!

Jurnal Pendidikan Fisika  is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.