Penerapan Model Pembelajaran Generatif Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas XI IPA1 SMA Negeri 9 Makassar

Anis Nur

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang terdiri atas dua siklus dan melibatkan tiga variabel yaitu peserta didik  yakni siswa kelas XI IPA1 SMA Negeri 9 Makassar tahun ajaran 2014/2015, model pembelajaran generatif dan hasil belajar fisika siswa. Yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA1 SMA Negeri 9 Makassar tahun ajaran 2014/2015. Instrumen yang digunakan adalah tes hasil belajar berupa soal essay pada akhir setiap siklus. Hasil analisis deskriptif mengungkapkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar fisika siswa kelas XI IPA1 SMA Negeri 9 Makassar dari siklus I ke siklus II setelah diterapakan model pembelajaran generative dengan metode eksperimen dan diskusi dalam pembelajaran Fisika. Hal ini dapat dilihat dari nilai nilai rata-rata yang diperoleh pada evaluasi akhir setiap siklus dimana pada siklus I adalah 72,62 sedangkan pada siklus II adalah 84,13. Dengan membandingkan kedua nilai rata-rata di atas dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar fisika siswa setelah diterapakan model pembelajaran generatif. Dari hasil observasi aktivitas siswa juga terlihat terjadi peningkatan dari siklus I ke siklus II. Hal inilah yang juga menunjang terjadinya peningkatan hasil belajar fisika siswa. Kita dapat menyimpulkan bahwa Penerapan model pembelajaran generative dalam pembelajaran fisika dianggap mampu meningkatkan hasil belajar fisika peserta didik karena dengan model pembelajaran ini siswa sendiri yang menemukan pengetahuan barunya sehingga akan lebih mudah memahami konsep materinya yang akan berdampak meningkatkan hasil belajarnya.

Kata kunci : model pembelajaran generatif, hasil belajar fisika.

This study is a class action (Classroom Action Research) consisting of two cycles and involves three variables ie learners IPA1 class XI student of SMAN 9 Makassar 2014/2015 school year, the generative learning model and physics student learning outcomes. That is the subject of this research is a class XI student of SMAN 9 Makassar IPA1 academic year 2014/2015. The instrument used was a test of learning outcomes in the form of essay at the end of each cycle. Descriptive analysis revealed that an increase learning outcomes IPA1 physics class XI student of SMAN 9 Makassar from the first cycle to the second cycle after be applicable generative learning model with experimental methods and discussion in physics learning. It can be seen from the average value obtained on the final evaluation of each cycle in which the first cycle is 72.62 while in the second cycle is 84.13. By comparing the average value of the above it can be concluded that an increase in physics student learning outcomes after generative learning model be applicable. From the observation of student activity also seen an increase from the first cycle to the second cycle. This is also support an increase in physics student learning outcomes. We can conclude that the adoption of generative learning model in study of physics is thought to enhance learning outcomes for physics students with learning model is the students themselves who discover new knowledge that will be easier to understand the concept of the material that will impact improving learning results.

Keywords: generative learning model, learning outcomes physics.



Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi, dkk. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : PT. Bumi

Aksara Holil, Anwar. 2012. Model Pembelajaran Generatif.

Mulyono, A. 1999. Pendidikan Bagi Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta : Rineka Cipta.

Riduan. 2003. Dasar-Dasar Statistik. Bandung : Alfa Beta

Tanwey, GR. 2003. Evaluasi Hasil Belajar. Surabaya : Yayasan Pengkajian Pengembangan Pendidikan Indonesia Timur (YP3IT)

Wena, Made. 2011. Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer (Suatu Tinjauan Konseptual Operasional) Edisi Pertama Cetakan 5. Jakarata : Bumi Aksara.




DOI: https://doi.org/10.26618/jpf.v3i1.245

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Jurnal Pendidikan Fisika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View JPF Stats

   Free counters!

Jurnal Pendidikan Fisika  is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.