Kajian Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V Sekolah Dasar

Nindia Prita Berliana

Abstract


Penelitian kajian pustaka ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa kelas V pada pembelajaran IPA di Sekolah Dasar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team assisted individualization (TAI). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan model analisis Miles dan Hubermen. Terdapat tiga tahapan yang dilakukan dalam penelitian kualitatif pada saat pengumpulan data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengumpulan data ini menggunakan observasi dan mengkaji sumber pustaka seperti buku, jurnal, dan skripsi yang sesuai dengan masalah peneliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe team assisted individualization (TAI) dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V pada pembelajaran IPA di Sekolah Dasar. Dalam pembelajaran IPA seharusnya dapat menerapkan model pembelajaran yang tepat yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa. salah satu model yang dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar IPA terutama di kelas V Sekolah Dasar adalah model pembelajaran kooperatif tipe team assisted individualization (TAI). Untuk meningkatkan hasil belajar pada pembelajaran IPA di Sekolah Dasar, sebaiknya pembelajaran IPA dibuat dengan aktif, efektif, efisien dan dibuat semenarik mungkin agar siswa tetap semangat dan tidak merasa bosan saat proses kegiatan belajar mengajar berlangsung.


Keywords


Hasil Belajar; Pembelajaran Kooperatif, Team Assisted Individualizatio; Pembelajaran IPA

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26618/jkpd.v7i1.5663

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Nindia Prita Berliana

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.