Pengaruh Peer Academic Support Terhadap Academic Adjustment Pada Siswa SMA IT Abu Bakar Boarding School Kulon Progo

Fajar Nurisa Khoirini, Anissa Rizky Andriany

Abstract


Laju perkembangan peradaban manusia yang dinamis semakin menciptakan beragam tantangan yang kompleks di dalamnya. Salah satunya adanya perkembangan teknologi yang menuntut kapasitas sumber daya manusia yang mampu beradaptasi dengan kondisi tersebut. Oleh karena itu, diperlukan kegiatan pendidikan yang terstruktur sehingga mampu menghasilkan sumber daya manusia yang cemerlang. Meski demikian, tantangan juga lahir secara kompleks dalam kegiatan pendidikan sehingga membutuhkan kemampuan adaptasi yang lebih tinggi oleh para siswa di dalamnya. Penelitian ini melibatkan 130 santri di SMA IT Pondok Pesantren Abu Bakar Kulon Progo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dukungan akademik teman sebaya terhadap penyesuaian akademik. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel  non-probability sampling dengan metode Accidental Sampling. Alat ukur yang digunakan pada penelitian ini adalah skala dukungan akademik rekan yang dikembangkan oleh Chen (2004) dan skala Student Adaptation to College (SACQ) yang dikembangkan oleh Baker dan Siryk ((1999).Dari hasil uji regresi linier sederhana yang dilakukan diperoleh nilai r= 0,599 dengan signifikansi 0,000 < 0,05.Selanjutnya diperoleh nilai koefisien determinasi (R  Square ) = 0,359 atau 35,9% berada pada kategori sedang tapi pasti.Berdasarkan hasil uji pengaruh tersebut menunjukkan bahwa variabel dukungan akademik teman sejawat memberikan kontribusi pengaruh sebesar 35,9% terhadap variabel penyesuaian akademik, sementara 64,1% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti.

Keywords


Peer Academic Support; Academic Adjustment

Full Text:

PDF

References


Arifin, M., Dardiri, A., & Handayani, A. N. (2016). Hubungan kemampuan penyesuaian diri dan pola berpikir dengan kemandirian belajar serta dampaknya pada prestasi akademik mahasiswa. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 1(10), 1943-1951.

Baker, R. W., & Siryk, B. (1999). Student adaptation to college questionnaire:(SACQ); manual. Western Psychological Services.

Baro'ah, S. (2020). Kebijakan merdeka belajar sebagai strategi peningkatan mutu pendidikan. Jurnal Tawadhu, 4(1), 1063-1073.

Chen, J. J. L. (2004). Academic support from parents, teachers, and peers: Relation to Hong Kong adolescents' academic behavior and achievement. Harvard University.

Fajar, P., & Aviani, Y. I. (2022). Hubungan Self-Efficacy dengan Penyesuaian Diri: Sebuah Studi Literatur. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(1), 2186-2194.

Faqih, M. F. (2020). Pengaruh dukungan sosial teman sebaya terhadap stres akademik mahasiswa Malang yang bekerja (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim).

Fitri, R., & Kustanti, E. R. (2020). Hubungan antara efikasi diri akademik dengan penyesuaian diri akademik pada mahasiswa rantau dari Indonesia Bagian Timur di Semarang. Jurnal Empati, 7(2), 491-501.

Ghufron, M. N. (2018). Penyesuaian akademik tahun pertama ditinjau dari efikasi diri mahasiswa. Konseling edukasi: journal of guidance and counseling, 1(1).

Inayah, L. (2015). Pengaruh dukungan teman sebaya dan self-efficacy terhadap penyesuaian akademik (Bachelor's thesis, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta: Fakultas Psikologi, 2015).

Jaafar, F. M., Ariffin, T. F. T., Nordin, H., & Ibrahim, M. F. (2019). Adaptasi Pelajar Baharu Di Institusi Pengajian Tinggi. Practitioner Research, 1, 213-228.

Maimun, M. Y., Mahdiyah, A., & Nursafitri, D. (2021). Urgensi Manajemen Pendidikan Islamic Boarding School. Jurnal Pendidikan Indonesia, 2(07), 1208-1218.

Maranressy, Y. A. A., & Rozali, Y. A. (2021). Pengaruh Self-Regulated Learning terhadap Penyesuaian Akademik Siswa SMK di Jakarta Selama Pembelajaran Online. In Psychommunity Seminar Nasional Psikologi Esa Unggul (Vol. 1, No. 01).

Muflihah, L., & Savira, S. I. (2021). Pengaruh persepsi dukungan sosial terhadap burnout akademik selama pandemi. Jurnal Penelitian Psikologi Mahasiswa, 8(02), 201-2011.

Nikmaturofiqoh, S., Yohana, C., & Fadillah, N. (2023). Pengaruh Dukungan Sosial dan Efikasi Diri Akademik Terhadap Penyesuaian Akademik Siswa Kelas X Bisnis Manajamen di SMKN 48 Jakarta. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, 9(3), 608-622.

Nisa, K., Tiatri, S., & Mularsih, H. (2018). Peran dukungan teman sebaya dan regulasi diri belajar terhadap penyesuaian akademis mahasiswa perguruan tinggi kedinasan berasrama xyz. Jurnal Muara Ilmu Sosial, Humaniora, Dan Seni, 2(1), 318-328.

Rosarian, A. W., & Dirgantoro, K. P. S. (2020). Upaya guru dalam membangun interaksi siswa melalui metode belajar sambil bermain [teacher's efforts in building student interaction using a game based learning method]. JOHME: Journal of Holistic Mathematics Education, 3(2), 146-163.

Tresnawati, F., Yuliana, Y., & Isnaini, H. (2023). Problematika Pemahaman Teori Pembelajaran Sastra Bagi Siswa SMP dan SMA di Indonesia. Jurnal Humaniora Herisna Institute, 1(2), 29-37.

Widyawati, K., Sutja, A., & Sarman, F. (2023). Pengaruh Lingkungan Teman Sebaya terhadap Penyesuaian Akademik Siswa Kelas IX di SMP Negeri 1 Muaro Jambi. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7(1), 134-142.




DOI: https://doi.org/10.26618/equilibrium.v12i1.12977

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Equilibrium: Jurnal Pendidikan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Diterbitkan:

Program Studi Pendidikan Sosiologi 
Keguruan dan Ilmu Pendidikan 
Universitas Muhammadiyah Makassar 
Alamat: Jalan Sultan Alauddin No 259 
Email: jurnalsosiologi@unismuh.ac.id   

Bekerjasama Dengan Asosiasi Program Studi Pendidikan Sosiologi dan Antropologi Indonesia (APPSANTI)


 

Lisensi Creative Commons
Karya ini dilisensikan dengan Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 .

Lihat Statistik Saya