STRATEGI MARKETING POLITIC DR IR MUHAMMAD SYAIFUL SALEH, M.SI DALAM PEMILIHAN CALON ANGGOTA DPD RI PRIODE 2019-2024

IRVANDI IRVANDI, WIDYAWATI WIDYAWATI

Abstract


Pemilihan DPD RI juga menunjukkan perkuatan demokrasi, persaingan pada pemilihan calon anggota DPD RI tentu tidak lepas dengan marketing politic baik dari segi teori maupun praktiknya, dalam hal ini marketing politic dapat dijadikan sebagai sebuah metode atau teknik untuk mempromosikan, memperkenalkan dan melakukan pendekatan agar lebih dikenal oleh masyarakat dalam hal menjaga hubungan yang baik. Pendekatan marketing tidak menjamin kemenangan akan tetapi lebih memudahkan individu maupun partai dalam menyampaikan ide, program dengan lebih jelas. Keberadaan Muhammadiyah sebagai organisasi kemasyarakatan yang mencurahkan perhatian utamanya pada bidang keagamaan, sosial, dan pendidikan patut diapresiasi. Salah satu bukti kepedulian Muhammadiyah dalam urusan politik ialah dengan terlibatnya dalam pesta demokrasi yakni pada pemilihan umum, ditandai dengan keikutsertaan tokoh sebagai calon DPD RI yakni Dr Ir Muhammad Syaiful Saleh, M.Si. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui studi deskriptif dengan pendakatan kualitatif, karena permasalahan berhubungan dengan manusia yang secara pundamental bergantung pada pengamatan. Marketing politic memiliki peran penting untuk menentukan proses demokratisasi. Selain dapat mempromosikan atau mengiklankan partai politik, marketing politic juga dapat mempersatukan hubungan antara kontestan dengan masyarakat.  Marketing politic memiliki tiga pendekatan yaitu pendekatan push marketing, pull marketing, dan pass marketing. Calon anggota dewan jika nantinya terpilih sebagai wakil rakyat terutama pada calon anggota DPD RI yang berhasil harus mampu mengemban dan memangku tugastugas yang dibebankan pada DPD bukan hanya sebagai penikmat saja. Tugas-tugas yang diberikan atau diamanahkan kepada anggota politik harus bisa dijalankan sesuai dengan fungsinya.

Full Text:

PDF

References


Aminuddin, A. (2018). Syaiful Saleh, Muhammadiyah, Unhas, dan DPDRI.http://www.pedoman karya.co.id/2018/10/syaiful-saleh-muhammadiyah-unhas-dan.html. 2 Juni 2019 (11:05).

Pohan. Zaffar Siddik. (2019). Political Marketing Partai Politik Dalam Pemilihan Umum Presieden Tahun 2009.(Studi Pada Dewan Pemimpinan Daerah Partai Demokrat Provinsi Sumatra Utara). Jurnal Ilmu Sosial-Fakultas ISIPOL UMA: Vol.4. No.1 2015

Sugiyono. (2018). Metode penelitian kuantitatif, kualitatif dan R&D cetakan ke-28. Bandung : Alfabeta.

Wahdini, S. (2019). Perlunya Marketing Politik dalam Pemilu 2019. https://www. kompasiana.com. 2 Juni 2019 (10:23).




DOI: https://doi.org/10.26618/jp.v6i2.2773

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal PENA : Penelitian dan Penalaran



Flag Counter Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License. View My Stats