Rancang Bangun Sistem InformasiPengolahan Data Administrasi Kependudukan Berbasis Web
DOI:
https://doi.org/10.26618/r5c9xr75Abstract
Sistem informasi administrasi kependudukan merupakan bagian penting dari sebuah instansi pemerintah dimana dibutuhkan suatu penertiban dan penataan dalam penerbitan sebuah dokumen serta data kependudukan melalui pencatatan sipil, pelayanan pendaftaran penduduk, pengelolaan sistem administrasi kependudukan, pemanfaatan hasil untuk pelayanan terhadap masyarakat. Era teknologi seperti sekarang ini, Kelurahan Jatiroto masih menerapkan sistem manual dengan pembukuan, tatanan tersebut berdampak pada kurang efisiensi serta akuratnya informasi penduduk. Tujuan dari penelitian berdasarkan pokok permasalahnan yang ditemukan pada Kelurahan Jatiroto yaitu dilakukan rancang bangun sistem informasi pengolahan data administrasi kependudukan dimana sistem tersebut mempermudah pengelolaan serta pengarsipan dokumen sehingga meminimalisir penggunaan kertas. Metode yang digunakan untuk penelitian tersebut merupakan metode waterfall dimana pengembangan sistem dimulai dari analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, integrasi dan pengujian, pemeliharaan. Sistem diharapkan mampu memenuhi kebutuhan Kelurahan Jatiroto dalam hal pengelolaan data serta pelaporan dokumen.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ainet : Jurnal Informatika

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.