PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA MELALUI PENDIDIKAN KELUARGA

ANDI BAETAL MUKADDAS

Abstract


Perhatian orangtua terhadap pendidikan anak di rumah memegang peranan yang sangat penting dalam upaya peningkatan prestasi belajar anak di sekolah. Pendidikan yang diberikan di sekolah merupakan pelengkap bagi pendidikan yang diterima anak di lingkungan keluarganya. Hal yang tidak semua mampu diberikan oleh orangtua misalnya yang berhubungan dengan ilmu pengetahuan seperti; membaca, menulis dan berhitung diperoleh anak di lembaga sekolah. Kendala yang dijumpai anak di lingkungan sekolah tidak lepas dari pengalaman atau persoalan yang pernah diterima anak dari lingkungan keluarganya. Untuk itulah orangtua dituntut untuk selalu mengadakan interaksi yang efektif dan harmonis dengan pihak sekolah agar dapat membantu anak dalam mencapai hasil belajar yang diharapkan. Bentuk-bentuk perhatian yang dapat diberikan oleh orangtua terhadap anak dalam upaya peningkatan prestasi belajar anak di sekolah yaitu penyediaan biaya pendidikan yang cukup, penyediaan sarana belajar yang memadai, mengarahkan anak dalam belajar, pengawasan terhadap cara belajar anak, mendisiplinkan cara dan waktu belajar anak, menghargai prestasi belajar anak, serta memberikan kebebasan memilih dan mengikuti kegiatan ekstrakurikuler.

Keywords


Prestasi belajar siswa; pendidikan keluarga

Full Text:

PDF

References


Abadyo, dkk. 2000. Pengaruh dari Pendidikan Orang tua,Suasana Rumah tangga, dan Sikap Siswa Terhadap Pelajaran matematika Siswa SMP di sembilan Kecamatan Kabupaten malang Bagian Selatan, Malang: Puslit IKIP Malang.

Eramiati. 2000. Keterlibatan Orangtua Dalam Pendidikan Anak SEKOLAH Negeri Sidrap. Ujung Pandang: Puslit IKIP Ujung Pandang.

Mappa, Syamsu. 1997. Psikologi Pendidikan. Ujung Pandang: FIP IKIP Ujung Pandang

Muhari, 1999. Pengaruh Suasana Rumah Tangga terhadap Prestasi Belajar Para Siswa Sekolah Menengah Umum Tingkat I di Jawa Timur. (Disertasi Doktor pada UGM). Tidak diterbitkan.

Soedjiarto, 1999. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kualitas Proses Belajar dan Mutu Hasil Belajar dan Implikasinya Bagi Pendidikan yang Relevan. Analisis Pendidikan No. 3 tahun ke-11.

Soemanto, Wasty, 2002. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Undang-undang Pendidikan Nomor 20 Tahun 2003. Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Depdikbud.




DOI: https://doi.org/10.26618/jh.v2i1.11745

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Diterbitkan:
 
Program Studi Pendidikan Seni Rupa
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 
Universitas Muhammadiyah Makassar 
Alamat: Jalan Sultan Alauddin No 259 
Email: harmoni@fkip.unismuhmakassar.ac.id   

ISSN Print    : 2087-9865
ISSN Online : 3026-5002


Cited By: CrossRef
DOI: 10.26618


Creative Commons License